Ponorogo, –metrowilis.com, Dalam rangka menciptakan suasana aman, tertib, dan kondusif di malam pergantian tahun baru 2025, jajaran TNI, Polri, dan Satpol PP Kabupaten Ponorogo menggelar Apel Skala Besar dan Patroli Gabungan, Selasa malam (31/12/2024). Kegiatan yang dimulai dengan apel bersama ini dilaksanakan di Mapolres Ponorogo, dipimpin langsung oleh Kabag Ops Polres Ponorogo dengan penanggung jawab kegiatan, Bupati Ponorogo, H. Sugiri Sancoko, S.E., M.M.
Sekitar 5.000 peserta hadir dalam apel tersebut, yang melibatkan Kodim 0802/Ponorogo, Polres Ponorogo, dan Satpol PP Kabupaten Ponorogo. Dalam pengarahan, Pimpinan Apel menegaskan pentingnya kolaborasi semua pihak untuk memastikan perayaan tahun baru berjalan lancar tanpa gangguan.
"Perayaan Natal telah kita laksanakan dengan baik dan lancar. Kini, kita melaksanakan antisipasi perayaan Tahun Baru 2025. Semoga wilayah Kabupaten Ponorogo terus aman dan kondusif," ungkap Pimpinan Apel.
Komandan Kodim 0802/Ponorogo, Letkol Inf Dwi Soerjono, melalui Media Center 0802, juga menegaskan komitmen TNI dalam bersinergi dengan Polri demi mewujudkan ketertiban dan keamanan masyarakat. "Kodim 0802/Ponorogo terus berupaya memberikan yang terbaik bagi pembangunan dan kesejahteraan masyarakat. Kami siap bersinergi untuk menciptakan Ponorogo yang tertib, aman, nyaman, dan kondusif, termasuk dalam perayaan malam pergantian tahun," jelasnya.
Rute dan Pelaksanaan Patroli
Patroli gabungan ini dimulai dari Polres Ponorogo dan melintasi sejumlah ruas jalan strategis di Kabupaten Ponorogo, seperti Jl. Bhayangkara, Jl. Urip Sumoharjo, Jl. HOS Cokroaminoto, Jl. Gajahmada, Jl. Jaksa Agung, hingga berakhir di Alun-Alun Ponorogo.
Patroli ini diikuti sejumlah pejabat penting, termasuk:
Bupati Ponorogo, H. Sugiri Sancoko, S.E., M.M.;
Wakil Bupati Ponorogo, Hj. Lisdyarita, S.H.;
Dandim 0802/Ponorogo, Letkol Inf Dwi Soerjono;
Kapolres Ponorogo, AKBP Anton Prasetyo, S.H., S.I.K., M.Si.;
Dansat 81 Lanud Iswahyudi, Letkol Tek Aep Kamarullah;
Sekda Ponorogo, Dr. Agus Pramono, M.M.;
Wakapolres Ponorogo, Kompol Gandi D. Yudanto, S.I.K., M.H.;
Kasatpol PP dan PMK Ponorogo, Drs. Joko Waskito, M.Si.;
Kadishub Ponorogo, Wahyudi, S.H., M.M.;
Pasiops Kodim 0802/Ponorogo, Kapten Czi Fahrozi;
Dansubdenpom V/1-1 Ponorogo, Letda CPM Suyoto.
Apel dan patroli tersebut juga melibatkan Pejabat Utama (PJU) Polres Ponorogo dan peserta apel lainnya. Kegiatan ini diharapkan dapat menjaga ketertiban. (MDC0802/AZ)
COMMENTS