Permudah Akses Data Pasien, RSUD dr. Sayidiman Magetan Lounching Aplikasi “IDAMANKU”
Magetan | Metrowilis.com – Dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Sayidiman Magetan resmi melounching aplikasi Informasi Data Mandiri Kesehatanku (IDAMANKU). Aplikasi ini dirancang untuk mempermudah pasien dan keluarga dalam mengakses data hasil pemeriksaan medis secara cepat dan efisien.
Peluncuran aplikasi yang berlangsung di ruang pertemuan RSUD dr. Sayidiman Magetan pada Rabu (5/11/2025) tersebut dihadiri langsung oleh Direktur Utama RSUD dr. Sayidiman Magetan, dr. Rochmad Santoso.
“Kalau dulu pasien harus menunggu hasil pemeriksaan secara manual, sekarang tidak perlu lagi. Pasien bisa pulang dan tetap menerima hasilnya lewat aplikasi IDAMANKU,” ujar dr. Rochmad.
Melalui aplikasi yang sudah tersedia di Playstore ini, masyarakat bisa langsung mengakses hasil pemeriksaan Radiologi seperti CT Scan, USG, dan Rontgen tanpa harus datang kembali ke rumah sakit. Ke depan, fitur IDAMANKU juga akan dikembangkan untuk mencakup layanan Laboratorium dan Farmasi.
“Harapan kami, masyarakat Magetan dapat dengan mudah mengetahui data kesehatannya sendiri. Misalnya obat yang pernah diminum, jadwal kontrol berikutnya, atau hasil pemeriksaan rontgen sebelumnya, semua bisa dilihat melalui aplikasi ini,” tambahnya.
Sementara itu, Kepala Bidang Penunjang RSUD dr. Sayidiman Magetan, Emy Indriaswati, menjelaskan sejumlah keunggulan aplikasi IDAMANKU, di antaranya waktu respon hasil yang lebih cepat, penghematan biaya cetak, kemudahan penyimpanan data, dan akses yang fleksibel kapan pun dibutuhkan.
“Ini menjadi tantangan bagi kami untuk terus mengenalkan inovasi ini agar masyarakat semakin melek teknologi. Kami juga sudah melakukan sosialisasi ke masyarakat pengguna HP Android agar mereka bisa langsung mengunduh dan memanfaatkan aplikasi ini,” terangnya.
Dengan hadirnya aplikasi IDAMANKU, RSUD dr. Sayidiman Magetan berharap dapat menghadirkan layanan kesehatan yang lebih transparan, efisien, dan sesuai perkembangan teknologi digital.
(Dwi/Redaksi)


